Wajib Coba Jajanan Viral di Jakarta Fair

Press Release

Jakarta - Mengulik seluruh area booth kuliner di Jakarta Fair Kemayoran 2024 memang tidak ada habisnya. Pasalnya, terdapat banyak booth kuliner yang tersebar di seluruh area JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat.

Sejak hari pertama penyelenggaraan Jakarta Fair tahun ini, wisata kuliner menjadi salah satu incaran para pengunjung. Selain menampilkan banyak varian, berburu kuliner di JFK juga tidak membuat isi dompet menipis.

Berbagai produk makanan dan minuman yang disajikan booth peserta pameran (tenant) pun kerap ludes setiap harinya. Terlebih, jika Anda mencoba makanan dan minuman yang viral sampai ke sosmed, bahkan sudah direview oleh beberapa food vlogger.

Hal tersebut tentu memancing para pengunjung maupun calon pengunjung untuk mencicipi langsung rasanya. Tak sedikit dari mereka yang rela mengantre demi mendapatkan satu porsi makanan atau minuman yang viral tersebut.

Berikut ini jajanan viral di Jakarta Fair Kemayoran 2024:

1. Bakso Afung 
Jika ingin mencicipi bakso yang terkenal dengan cita rasanya ini, kamu tidak perlu pergi ke mall atau supermarket. Cukup datang ke Jakarta Fair untuk menikmati semangkuk bakso panas nan lezat ini di area selasar Open Space.

Booth ini menawarkan promo yang berbeda dari lainnya, yakni gratis mangkuk anti panas yang bisa dibawa pulang oleh konsumen. Untuk semangkuk Bakso Afung dibanderol Rp59.000.

2. Gekikara Ramen
Bagi para pecinta mie pedas, berkunjung ke Gekikara Ramen di Hall D merupakan salah satu pilihan tepat. Karena khusus di jam 17:00 WIB - 19:00 WIB, kamu bisa menikmati semangkuk ramen yang menggunung hanya Rp20.000 saja.

3. Cimory Ice Cream
Kurang lengkap rasanya jika tidak mencoba jajanan yang menyegarkan dan manis-manis. Di booth Cimory, kamu bisa mencoba seluruh variant rasa ice cream lengkap dengan topping yang beraneka ragam.

Bagi pengunjung yang upload di Instagram story dan men-tag akun official Cimory, kamu bisa mendapatkan tambahan free topping secara cuma-cuma. Booth ini terletak di area Open Space dan gerobak Cimory yang menyebar di seluruh area.

4. Baby Crab & Co
Booth ini menawarkan aneka seafood yang dimasak dengan cara grill, dibumbui saus BBQ, Blackpapper, Saus Padang, semakin menambah cita rasa daging kepiting yang lembut. Booth ini ramai dipadati pengunjung di setiap harinya.

Kamu juga bisa melihat langsung proses memasaknya. Nah, bagi kamu yang penasaran dengan rasanya, silahkan berkunjung ke booth Baby Crab di area depan Hall D.

5. Bagoja
Menikmati satu porsi Bagoja cukup membuat perutmu kenyang. Bagaimana tidak, bakso goreng super crispy ini berukuran jumbo dan bisa dipotong beberapa bagian.

Sajian bagoja ini cocok dinikmati saat masih panas dengan beberapa pilihan sambal yang tersedia. Bagoja terletak di area depan Hall E.

6. Wong Potato
Wong Potato turut hadir memeriahkan event Jakarta Fair 2024. Makanan berupa olahan kentang ini menawarkan banyak varian enak untuk dicoba.

Hanya dengan mengeluarkan Rp20.000, kamu bisa menikmati produk makanan milik Baim Wong tersebut. Kamu bisa menemui Wong Potato di area sekitar Hall D.

Bagi kamu yang penasaran dengan jajanan viral tersebut di atas, bisa langsung datang ke Jakarta Fair Kemayoran 2024. Jangan sampai kehabisan, mengingat Jakarta Fair memasuki pekan terakhir penyelenggaraannya.

Sebagai informasi, tiket JFK 2024 bisa dibeli secara online melalui laman website https://jakartafair.co.id/ atau https://eventguide.id/. Pembelian tiket juga bisa dilakukan secara offline atau onthespot.

Berikut informasi jam buka pameran Jakarta Fair Kemayoran 2024:
* Senin - Jumat                : 15.30 - 22.00 WIB
* Sabtu dan Minggu        : 10.00 - 22.00 WIB

Jakarta FairSOCIAL MEDIA

© 2024 PT. Jakarta International Expo (JIEXPO) | Jakarta Fair Kemayoran