Paviliun DKI Hadirkan Spot Foto Aestetik di Jakarta Fair 2024

Press Release

Jakarta - Perhelatan Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2024 memang menampilkan beragam hiburan dan keseruan menarik didalamnya. Salah satu yang mencuri perhatian pengunjung ialah Jelajah Pesona Jakarta yang terletak di Paviliun DKI Jakarta Hall C1.

Booth ini merupakan kolaborasi antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dengan Sembilan Matahari yang merupakan Innovation Studio. Booth yang menampilkan dua ruangan ini bertemakan taman kota, hutan kota, dan sumber daya air.

Bagi kamu yang suka berkunjung ke pameran atau museum art, tempat ini cocok untuk didatangi. Selain tempatnya yang aestetik, kamu akan dimanjakan dengan mix spot wana-warni dan immersive exhibition dengan gambar-gambar art painting yang bisa menyala dalam ruangan gelap.

Selain itu, gambar dan animasi 3D yang ditayangkan semakin membuat ruangan itu semakin hidup dan menarik. Banyak pengunjung mengabadikan momen di dalam karena banyak spot tempat foto yang bagus nan aestetik.

Penasaran bagaimana suasana di dalam instalasi tersebut? Kamu bisa langsung mengunjungi booth tersebut. Instalasi ini mulai dibuka pukul 13:00 WIB dan tidak dipungut biaya.

Sebagai informasi, tiket JFK 2024 bisa dibeli secara online melalui laman website https://jakartafair.co.id/ atau https://eventguide.id/. Pembelian tiket juga bisa dilakukan secara offline atau onthespot.

Berikut informasi jam buka pameran Jakarta Fair Kemayoran 2024:
* Senin - Jumat                : 15.30 - 22.00 WIB
* Sabtu dan Minggu        : 10.00 - 22.00 WIB

Jakarta FairSOCIAL MEDIA

© 2024 PT. Jakarta International Expo (JIEXPO) | Jakarta Fair Kemayoran