Ayo, Naik Transportasi Umum ke Jakarta Fair Kemayoran

Press Release

Jakarta - Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2024 siap digelar pada Rabu (12/6) mendatang. Pameran multiproduk terbesar, terlengkap, dan terlama di kawasan Asia Tenggara ini bakal memanjakan para pengunjungnya selama 33 hari (12 Juni - 14 Juli).

Jakarta Fair selalu ramai dikunjungi pengunjung di setiap penyelenggaraannya. Bahkan, saking tingginya antusiasme masyarakat, tak jarang membuat lalu lintas di wilayah sekitar menjadi tersendat.

Untuk itu, penggunaan moda transportasi umum sangat disarankan guna menghindari kemacetan dan kepadatan menuju area event Jakarta Fair. Salah satunya dengan menggunakan transportasi umum terintegrasi seperti TransJakarta.

Di sini, pihak Jakarta International Expo (JIEXPO) bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Pihak Pemprov dan Transjakarta membuka empat rute khusus guna mempermudah akses pengunjung ke Jakarta Fair.

Pada hari Senin - Jumat (weekday), empat rute TransJakarta ini akan beroperasi mulai pukul 15.00 - 24.00 WIB. Sedangkan untuk Sabtu dan Minggu (weekend) beroperasi sejak pukul 09.00 - 24.00 WIB.

Khusus untuk 16 - 18 Juni, rute TransJakarta akan beroperasi mulai pukul 09.00 - 24.00 WIB. Sementara pada 17 Juni 2024 mulai pukul 14.00 - 24.00 WIB.

Bagi para pengguna Kereta Api Commuterline (KRL), kamu bisa menuju stasiun Rajawali. Kemudian perjalanan dilanjutkan menggunakan JakLingko 33 atau Mikrolet M53 maupun transportasi online ke Pintu 9 JIEXPO.

Begitupun dengan pengguna Mass Rapid Transit (MRT) turun di Stasiun Bundaran HI dan lanjut naik TransJakarta Koridor 1. Kemudian lanjut transit di Monas dan naik TransJakarta Rute 2C ke JIEXPO Kemayoran.

Untuk pengguna transportasi online, kamu bisa langsung mengakses tujuan ke JIEXPO Kemayoran. Hal serupa juga berlaku bagi pengguna kendaraan pribadi.

Berikut ini rute TransJakarta ke Jakarta Fair Kemayoran 2024:

- Rute PRJ 1    : PGC (Cililitan) - JIEXPO Kemayoran
- Rute PRJ 2    : Matraman Baru - JIEXPO Kemayoran
- Rute PRJ 3    : Pulo Gadung 1- JIEXPO Kemayoran
- Rute 2 C        : Balai Kota - JIEXPO Kemayoran

Jakarta FairSOCIAL MEDIA

© 2024 PT. Jakarta International Expo (JIEXPO) | Jakarta Fair Kemayoran