Salah satu fasilitas terpenting yang ditawarkan JIEXPO adalah fasilitas kesehatan seperti ruang medis. Terletak di area Gambir Expo, ruang medis ini menyiapkan berbagai kebutuhan kesehatan, baik umum maupun khusus. JIEXPO juga memiliki unit ambulans, tenaga medis, dan dokter yang siap 24 jam dalam situasi darurat.